Pages

Ads 468x60px

Labels

Jumat, 18 April 2014

Asal Usul Nama Pulau Kundur

Asal Usul Nama Pulau Kundur

Pulau Kundur -Terletak di sebelah selatan Pulau Karimun. Jarak tempuh dari Karimun ke Kundur mencapai 2 jam, ada beberapa alternatif untuk mencapai pulau ini, yang pertama menggunakan kapal fery cepat langsung menuju ke Tanjung Batu, dan yang ke dua menyebrang dari karimun  menuju Selat Beliah lalu melanjutkan perjalanan darat ke ibukota kecamatan.
Ada beberapa versi tentang asal usul nama Pulau Kundur diantaranya adalah nama Kundur berasal dari nama sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah barat dan berdekatan dengan pulau Timun. Kedua pulau ini mempunyai legenda tersendiri. Diceritakan dahulu hidup seorang petani yang sangat berhasil dalam bercocok tanam, suatu hari sekembali dari kebunnya ia memikul hasil dari kebunnya yang berupa buahkundur dan buah timun, dalam perjalanan pikulannya patah sehingga bawaannya jatuh berserakan. Karena kesal, buah kundur dan timun itu dilempar ke laut, dan dari kedua buah tersebut muncullah Pulau Kundur dan Pulau Timun. Di wilayah Kecamatan Kundur ini juga terdapat desa yang bernama Desa Kundur.
Versi lainnya adalah sebagian masyarakat percaya bahwa pulau tersebut dahulu sangat banyak ditanami buah kundur. Penanaman buah kundur sangat dimungkinkan untuk perdagangan, sehingga diperlukan lahan yang besar hingga menghabiskan satu pulau untuk penanaman buah ini. Menurut cerita, dari sinilah asal usul nama Kundur terbentuk.
Versi yang terakhir adalah karena bentuk Pulau Kundur yang menyerupai buah kundur, hal ini diyakini karena para nelayan yang mengelilingi pulau ini mengatakan bahwa bentuk pulau ini menyerupai buah kundur.
Sumber Buku Sejarah Daerah Kabupaten Karimun 3
             Perbandingan bentuk buah kundur dan Pulau Kundur
Buah Kundur
Pulau Kundur

2 komentar:

 
Blogger Templates